Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Denpasar Bangkitkan Semangat Demokrasi Untuk Pemilih Pemula

As

Denpasar, Bawaslu Denpasar - Bawaslu Denpasar kembali melakukan sosialisasi kepada pemilih pemula. Sosialisasi pendidikan pemilih kepada pemilih pemula kali ini dilakukan bersama KPU Kota Denpasar bertempat di SMKN 5 Denpasar, Jalan Ratna Nomor 17, Sumerta Kauh, Kota Denpasar dengan peserta sosialisasi berasal dari pemilih pemula yakni siswa kelas 10 dengan jumlah sekitar 500 orang. Rabu (18/06).

Dalam pemaparan materi diberikan oleh Bawaslu Denpasar yang diisi oleh Anggota Bawaslu Denpasar, Dewa Ayu Agung Manik Oktariani, membahas mengenai regulasi dalam pelaksanaan tahapan pemilu.

“Selain kami sebagai penyelenggara Pemilu, adik-adik sebagai Pemilih pemula juga wajib mengetahui aturan-aturan dalam Pemilu, apalagi pemilih pemula tentu harus banyak membaca dan belajar memahami setiap tahapan penyelenggaraan Pemilu dan pelanggaran serta sanksi yang mungkin terjadi melalui sumber yang akurat dan terpercaya”, ucap Dewa Ayu Manik

Pada kesempatan ini juga ditekankan pentingnya peran siswa untuk turut menjadi pengawas partisipatif demi mengawal demokrasi pada tiap tahapan Pemilu khususnya di Kota Denpasar.

“Untuk selalu update terkait tahapan dan proses pemilu yang berlangsung, kalian bisa mengikuti akun-akun resmi yang terpercaya contohnya akun Bawaslu”, sambung Kordiv P2H Bawaslu Denpasar

Selanjutnya Ketua KPU Kota Denpasar, Dewa Ayu Sekar Anggraeni selaku pemberi materi turut mengajak siswa/siswi untuk mengenal apa itu pemilih pemula sebelum nantinya menjadi pemilih di Pemilu tahun 2029.

Dipaparkan lebih lanjut syarat dasar bagi pemilih pemula diantaranya wajib memiliki e-KTP dan tidak sedang dicabut hak pilihnya berdasarkan putusan pengadilan.

“Jadi ketika sudah berusia 17 tahun, pastikan adik-adik segera melakukan perekaman e-KTP di Kantor Dukcapil terdekat dengan membawa fotokopi Kartu Keluarga, sehingga setelah adik-adik tercatat sudah memiliki e-KTP dan telah berusia 17 tahun nanti adik-adik bisa secara otomatis masuk ke dalam daftar pemilih untuk Pemilu 2029” sambung Sekar

Pada kegiatan sosialisasi turut hadir Ketua Bawaslu Denpasar, I Putu Hardy Sarjana dan Anggota Bawaslu Denpasar, Suyanto.